Penataan lingkungan sekolah menjadi Green School adalah penataan lingkungan sekolah sehingga dapat menciptakan suasana yang asri, menenangkan, bersih, sehat, dan sejuk, yang pastinya akan mempengaruhi psikologis warga sekolah. Jika guru dan murid sama-sama merasa nyaman dalam melakukan kegiatan belajar mengajar, pastinya materi pelajaraan yang disampaikan oleh guru akan lebih mudah untuk diserap oleh para siswa.
Selain memberikan ketenangan, dan kenyamanan, lingkungan sekolah yang hijau dengan banyak pohon yang ditanam juga dapat mengurangi pemanasan global. Selain itu, udara yang tidak sehat juga dapat diserap oleh tumbuh-tumbuhan. Jika musim hujan tiba, maka akan sangat menguntungkan bagi kehidupan, karena air hujan akan diserap oleh akar pepohonan.
Program penghijauan di sekolah dapat diterapkan oleh para guru dan para siswa. Dan tugas para guru adalah meyakinkan para siswa tentang dampak positif dan negatifnya apabila melakukan penghijauan di sekolah. serta mengajak anak didiknya untuk senaniasa melakukan penghijauan dengan hal-hal yang menarik misalnya melakukan penanaman pohon, menjaga dan melestarikan pohon yang sudah ada dan senantiasa menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan sekolah.
Sekolah yang hijau merupakan salah satu visi dan misi SDI Anugerah Insani. hal ini terbukti dengan lingkungan sekolah yang asri, dengan dikelilingi oleh pohon-pohon yang rindang. sehingga suasana sekolah menjadi asri, sejuk, nyaman dan menyenangkan.